Regionalisme
dapat diartikan sebagai sebuah pengelompokan negara-negara berdasarkan region
atau kawasan. Seiring dengan perkembangannya, pengelompokan tersebut tidak
hanya berdasarkan kawasan tapi juga persamaan tertentu misalnya persamaan
budaya, sejarah, ataupun kepentingan yang ingin dicapai. Regionalisme bertujuan
untuk memudahkan kerjasama antar negara-negara yang berada dalam suatu kawasan
untuk mencapai tujuan regional bersama.
Adanya
fenomena globalisasi yang terjadi saat ini seolah mengakibatkan penyatuan
wilayah, baik secara geografis, ekonomi, politik, dan budaya. Adanya kebutuhan
antar negara dan interaksi yang semakin erat kemudian mendorong terjadinya
pengelompokan negara-negara dalam sebuah unit kecil yang disebut dengan konsep region atau
kawasan. Hal ini dimaksudkan untuk semakin mempermudah kerjasama antar negara.
Adanya
regionalisme ini dapat dikatakan sebagai hasil dari globalisasi. Globalisasi
tersebut semakin terlihat dari adanya saling ketergantungan antar negara yang
terwujud dalam suatu bentuk regionalisme. Maka dari itu, regionalisme dapat
dijelaskan menggunakan teori interdependensi struktural yang memandang bahwa
adanya perubahan merupakan dampak dari perkembangan teknologi dan meningkatnya
kebutuhan ekonomi. Perkembangan teknologi dan meningkatnya kerjasama ekonomi
tersebut merupakan beberapa implikasi dari adanya globalisasi itu sendiri.
Dapat
dikatakan adanya globalisasi ini mendorong meningkatnya kebutuhan suatu negara
sehingga membutuhkan negara-negara lain untuk saling bekerja sama dalam
memenuhi kebutuhan maupun kepentingan atau national
interest, misalnya seperti pemenuhan kebutuhan ekonomi ataupun keamanan.
Kerjasama ini kemudian memunculkan berbagai bentuk regionalisme tersebut.
Regionalisme
dapat menjawab kebutuhan untuk mengadakan integrasi kawasan yang meningkat.
Selain itu organisasi regional dapat digunakan melawan dampak negatif
kapitalisme dari globalisasi yang mengancam perekonomian lokal. Jadi, adanya
interdependensi tersebut semakin mendorong terbentuknya suatu integrasi
politik.
SUMBER:
Farrel, Mary. Hettne, Bjorn. 2005.Global Politics of Regionalism Theories and
Practice. London: Pluto Press
Tidak ada komentar:
Posting Komentar